Apabila perasaan simpati manusia dijalin dengan cinta dan kedermawanan hati dan disucikan oleh Roh Yesus, itu adalah merupakan suatu unsur yang dapat menghasilkan suatu kebaikan yang besar. Mereka yang memupuk kedermawanan hati bukan hanya melakukan perbuatan baik pada orang lain, dan menolong orang yang menerima perbuatan baik itu, tetapi mereka sedang membawa untung bagi diri mereka sendiri, dengan membuka hatj mereka kepada pengaruh kedermawanan hati yang benar. NP 185.3
Setiap cahaya terang yang dipancarkan pada orang lain akan dipantul-kan pada hatimu sendiri. Setiap kata-kata yang manis budi dan simpati diucapkan kepada yang berduka cita, setiap perbuatan untuk meringankan orang yang tertindas, dan setiap pemberian untuk mencukupkan kebutuhan sesama manusia, diberikan atau dilakukan dengan satu mata ditujukan bagi kemuliaan Allah, akan menghasilkan berkat-berkat bagi yang memberi. Mereka yang berbuat demikian sedang menuruti akan suatu hukum sorga, dan akan menerima keridlaan Allah. Kesenangan berbuat baik pada orang lain memberikan suatu nyala pada perasaan yang memancar ke seluruh saraf, mempercepat peredaran darah dan menghasilkan kesehatan pikiran dan tubuh. 4T 56 NP 185.4