Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents

Pelayan Injil

 - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    BAB 101—PERSATUAN DALAM KEANEKARAGAMAN

    Allah mempunyai cara bekerja yang berlain-lainan, dan Ia memiliki orang yang berbeda-beda yang telah diserahi-Nya berbagai kemampuan. Satu pekerja mungkin adalah seorang pembicara yang siap; yang lain seorang penulis yang jadi; yang lain mungkin karunia berdoa sungguh-sungguh, tekun, ulet; yang lain bakat menyanyi; yang lain mungkin memiliki kuasa khusus untuk menerangkan firman Allah dengan jelas sekali. Dan masing-masing karunia harus menjadi suatu kuasa bagi Allah, oleh sebab Ia bekerja dengan si pekerja. Kepada satu orang Allah mengaruniakan perkataan akal budi, kepada yang lain pengetahuan, kepada yang lain iman; tetapi semua harus bekerja di bawah Kepala yang sama. Keanekaragaman karunia membawa kepada keanekaragaman pekerjaan; tetapi “Allah adalah satu yang mengerjakan semuanya dalam semua orang” (I Korintus 12:6).PI 415.1

    Allah merindukan hamba-hamba-Nya yang dipilih itu belajar bagaimana bersatu dalam usaha dengan selaras. Mungkin tampaknya bagi sebagian orang bahwa perbedaan antara karunia mereka dan karunia seorang teman .sekerja terlampau besar untuk mengizinkan mereka bersatu dalam usaha yang serasi; tetapi bilamana mereka ingat bahwa ada bermacam-macam pikiran yang hendak dijangkau, dan bahwa ada yang akan menolak kebenaran itu ketika disajikan oleh satu pekerja, hanyalah akan membuka hati mereka kepada kebenaran Allah sebagaimana kebenaran itu disajikan dengan cara yang berbeda oleh pekerja lain, diharapkan sepenuhnya mereka akan berusaha bekerja bersama-sama dalam persatuan. Betapa pun talenta mereka berbeda, semuanya dapat berada di bawah pengendalian Roh Kudus. Dalam setiap perkataan dan perbuatan, keramahan dan kasih akan dinyatakan; dan bilamana masing-masing pekerja mengisi tempat yang ditetapkan baginya dengan setia, maka doa Kristus demi persatuan para pengikut-Nya akan terjawab, dan dunia akan mengetahui bahwa inilah murid-murid-Nya.PI 415.2

    Dalam simpati dan keyakinan yang penuh kasih, para pekerja Allah harus bersatu. Barang siapa mengatakan atau melakukan sesuatu yang cenderung untuk memisahkan anggota jemaat Kristus, berarti sedang bekerja melawan maksud Tuhan. Percekcokkan dan perpecahan di dalam gereja, penggalakan rasa kecurigaan dan ketidakpercayaan, berarti tidak menghormati Kristus. Allah rindu supaya hamba-Nya mengembangkan kasih sayang Kristiani un- tuk satu dengan yang lain. Agama yang benar menyatukan hati, bukan hanya dengan Kristus, melainkan juga dengan satu sama lain, di dalam persatuan yang paling lembut. Bilamana kita mengetahui apa artinya bersatu dengan Kristus sedemikian rupa, dan dengan saudara-saudara kita, maka suatu pengaruh yang harum semerbak akan menyertai pekerjaan kita ke mana saja kita pergi.PI 415.3

    Para pekerja Injil di kota-kota besar harus mengerjakan beberapa bagian mereka, membuat setiap usaha supaya mendatangkan hasil yang terbaik. Mereka harus membicarakan iman dan bertindak sedemikian rupa sehingga dapat mempengaruhi orang. Mereka tidak boleh mempersempit pekerjaan itu kepada gagasan-gagasan mereka yang khusus. Pada masa yang silam terlampau banyak hal seperti ini yang telah dilakukan oleh kita sebagai suatu umat, dan telah menjadi suatu kemunduran terhadap pekerjaan itu....PI 416.1

    Tidak boleh ada seseorang yang berusaha mengikat sesamanya kepada dirinya sendiri, seakan-akan ia yang harus mengendalikan mereka, dengan memerintah mereka harus melakukan ini itu, atau melarang mereka untuk melakukan hal itu, memerintahkan, menyuruh, bertindak sama seperti perwira terhadap sepasukan serdadu. Inilah cara para imam dan penguasa pada zaman Kristus, tetapi itu bukanlah cara yang tepat. Setelah kebenaran menanamkan kesan di hati, pria dan wanita telah menerima pengajarannya, mereka harus diperlukan sebagai harta milik Kristus, bukan sebagai harta milik manusia. Kalau mengikat mereka kepada dirimu sendiri, itu berarti engkau membawa mereka kepada keadaan putus hubungan dengan Sumber hikmat dan kepuasan mereka. Ketergantungan mereka harus sepenuhnya pada Allah; hanya dengan demikian mereka dapat bertumbuh dalam kasih karunia.PI 416.2

    Betapa besarnya pengakuan manusia terhadap pengetahuan dan akal budi, kecuali ia berada di bawah pengajaran Roh Kudus, maka ia sama sekali bodoh terhadap hal-hal yang rohani. Ia perlu menyadari bahaya dan ketidakberguriaannya, lalu menempatkan seluruh ketergantungan pada Tuhan Yesus, hanya Dialah yang dapat menjaga jiwa-jiwa yang menyerah kepada kepercayaan-Nya, sanggup membasahi mereka dengan Roh Kudus, dan mengisi mereka dengan kasih yang tidak mementingkan diri terhadap satu dengan yang lain, dengan demikian menyanggupkan mereka untuk membawa kesaksian bahwa Allah telah mengutus Anak-Nya ke dalam dunia untuk menyelamatkan orang berdosa. Mereka yang benar-benar bertobat akan mendesak bersama-sama dalam persatuan Kristiani. Biarlah tidak ada perpecahan dalam jemaat Allah, tidak ada kekuasaan yang tidak bijaksana dijalankan ke atas mereka yang menerima kebenaran itu. Kelemahlembutan Kristus harus muncul dalam semua yang dikatakan dan dilakukanPI 416.3

    Kristus adalah landasan setiap gereja yang benar. Kita memiliki janj-Nya yang tidak dapat berubah bahwa hadirat dan perlindungan-Nya akan diberikan kepada orang-orang Nya yang setia yang berjalan menurut nasihat-Nya. Sampai kesudahan zaman Kristus harus menjadi nomor satu. Ia adalah sumber kehidupan dan kekuatan, kebenaran dan kesucian. Dan Ia adalah semua atas hal ini terhadap mereka yang memikul kuk-Nya dan belajar dari pada-Nya bagaimana menjadi lemah lembut dan rendah hatiPI 417.1

    Kewajiban dan kesukaan dalam semua pelayanan harus mengangkat Kristus d. hadapan orang. Inilah akhir semua pekerjaan yang benar. Biarlah Kristus muncul; biarlah diri tersembunyi di belakang Dia. Inilah pengorbanan diri yang pantas itu. -Testimonies for the Church, Jilid 9, hlm. 144-147.PI 417.2

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents