Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents

Amanat Kepada Orang Muda Lengkap

 - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    Cara yang Bijaksana

    Orang-orang muda sering mengatakan bahwa mereka memerlukan sesuatu yang dapat menggembirakan dan menghibur pikiran mereka. Pengharapan orang Kristen itulah yang sebenarnya perlu bagi mereka. Agama akan terbukti menjadi penghibur kepada orang yang percaya, dan satu penunjuk jalan yang benar kepada sumber kesukaan yang benar itu. Orang-muda harus mempelajari Firman Allah, memasrahkan diri dalam merenung-renungkannya dan mendoa. Mereka akan mengetahui bahwa waktunya yang terluang tidak dapat digunakan dengan lebih berfaedah selain itu. Adapun jalan hikmat itu “jalan kesedapan, dan segala lorongnya pun sejahtera adanya.”AML 344.4

    Rasul Paul menulis kepada Titus, menasihatkan orang-orang muda supaya bertarak: “Demikian pun berilah nasihat kepada orang laki-laki yang muda-muda, supaya mereka itu bertarak. Dalam segala perkara hendaklah engkau menyatakan dirimu suatu teladan kebajikan dan lagi dalam pengajaranmupun nyatakanlah kesucian dan mutabir dan tulus, dan perkataan sah, yang tak dapat dicela, supaya orang yang melawan itu menjadi malu sebab suatu kejahatanpun tiada, yang dapat dikatakannya akan halmu.”AML 345.1

    Saya mohon kepada orang-orang muda, demi keselamatan jiwanya sendiri, supaya memperhatikan nasihat rasul itu. Segala ajaran yang berisi anugerah, amaran, dan teguran kelak menjadi bau kehidupan yang membawa kepada hidup ataupun bau kematian yang membawa kepada maut.AML 345.2

    Orang-orang muda biasanya menganggap bahwa tidak banyak tanggung jawab, pemeliharaan, atau pemikulan beban yang diharapkan dari mereka. Tetapi tiap-tiap orang adalah bertanggung jawab untuk mencapai ukuran Kitab Suci. Terang yang bercahaya dalam segala kesempatan dan waktu yang baik, dalam mengabarkan firman itu, dalam nasihat-nasihat, amaran- amaran, dan teguran-teguran, akan menyempurnakan tabiat, atau akan menghukum orang yang lalai. Terang ini harus dipunyai oleh orang-orang muda serta juga orang-orang yang sudah lebih tua usianya. Siapakah yang sekarang mau berdiri pada pihak Allah, dengan ketetapan hati mengutamakan pekerjaan Tuhan sebagai yang nomor satu dalam hidupnya? Siapakah yang mau menjadi pemikul-pemikul beban itu?AML 345.3

    “Ingatlah akan Khalikmu pada masa mudamu.” Tuhan Yesus ingin pengabdian orang-orang yang masih mempunyai tenaga muda pada diri mereka. la menginginkan mereka itu menjadi ahli waris hidup yang kekal. Mereka itu boleh bertumbuh menjadi laki-laki dan perempuan yang mulia, dengan tidak peduli akan segala kenajisan batin yang merajalela, yang merusakkan begitu banyak orang muda pada waktu masih muda. Mereka menjadi bebas dalam Kristus, menjadi anak-anak terang, dan bukan anak-anak kegelapan.AML 345.4

    Tuhan Allah memanggil tiap-tiap orang muda, baik lelaki maupun perempuan, supaya menolak tiap-tiap kebiasaan yang jahat, supaya selalu giat, bergembira hatinya, serta berbuat bakti kepada Tuhan. Mereka janganlah tinggal malas, atau tidak berusaha mengalahkan adat kebiasaan yang salah ataupun memperbaiki kelakuan. Ketulusan segala doanya akan dibuktikan oleh kekuatan usaha yang mereka kerjakan untuk menurut hukum-hukum Tuhan. Pada tiap langkah mereka dapat menjauhkan segala adat kebiasaan dan pergaulan yang jahat, serta percaya bahwa Tuhan melalui kuasa Rohnya, akan memberikan kekuatan kepada mereka itu untuk mengalahkannya.AML 345.5

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents