Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents

Hidup Yang Menyehatkan

 - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    Bab 27 - Jantung Dan Darah

    Fisiologi Sistem Sirkulasi

    737. Kesehatan sempurna tergantung pada sirkulasi yang sempurna.— T., jld. 2, hlm. 531.HM 209.1

    738. Semakin aktif sirkulasi itu maka darah itu akan semakin bebas dari hambatan dan kotoran. Darah memberi makan tubuh. Kesehatan tubuh tergantung pada sirkulasi darah yang sehat.— H. R.HM 209.2

    739. Pada tiap denyutan jantung, darah harus digerakkan ke kaki tangan dengan cepat dan mudah untuk mendapatkan kesehatan.... Arus kehidupan manusia sedang berjuang untuk menjalani putarannya yang biasa, dan seharusnya tidak dirintangi dari putarannya ke seluruh tubuh dengan cara berpakaian wanita yang tak sempurna pada anggota badannya.— H. R.HM 209.3

    740. Anggota badan tidak diciptakan oleh Pencipta kita untuk tahan terhadap paparan, sebagaimana wajah. Tuhan menyediakan wajah dengan sirkulasi yang sangat banyak, karena itu harus terpapar. Ia juga menyediakan vena-vena besar dan saraf untuk kaki dan tangan, untuk dikandung oleh sejumlah besar arus kehidupan manusia, agar anggota badan itu bisa sama-sama hangat seperti tubuh.— T., jld. 2, hlm. 531.HM 209.4

    741. Anggota badan dan kaki memiliki arteri-arteri besar, untuk menerima sejumlah besar darah, agar kehangatan, nutrisi, elastisitas, dan kekuatan bisa ditanamkan di dalamnya. Namun bila darah kedinginan di kaki tangan ini, pembuluh darahnya mengkerut, yang membuat sirkulasi dari darah dengan jumlah yang diperlukan jadi semakin sulit diperoleh.— H. R.HM 210.1

    742. Kaki dan tangan kedinginan, dan jantung memompa dua kali lipat, untuk mendorong darah masuk ke kaki tangan yang kedinginan ini; dan ketika darah telah melakukan putarannya mengelilingi tubuh, dan kembali ke jantung; bukan lagi berupa arus hangat dan giat seperti waktu meninggalkannya. Darah itu sudah jadi dingin dalam perjalanannya melewati anggota badan. Jantung, yang diperlemah oleh kerja yang terlalu berat dan sirkulasi buruk darah yang buruk, kemudian digerakkan untuk bekerja lebih berat lagi, memompa darah ke kaki tangan yang tidak pernah hangat menyehatkan sebagaimana bagian tubuh lain. Jantung gagal dalam usahanya, dan kaki tangan jadi terbiasa dingin; dan darah, yang menjadi dingin dari kaki dan tangan, dipompakan ke dalam paru- paru dan otak, dan peradangan dan sumbatan paru-paru atau otak menjadi akibatnya.— H. to L., Bab. 5, hlm. 72.HM 210.2

    Pengendalian Saraf terhadap Sistem Sirkulasi

    743. Saraf mengendalikan sirkulasi darah.... misalnya, Anda mendapatkan kesan bahwa bila Anda mandi, maka Anda akan kedinginan. Otak mengirim pemikiran ini ke saraf-saraf tubuh, dan pembuluh-pembuluh darah, menuruti kehendak Anda, tidak dapat melakukan tugas mereka dan menyebabkan suatu reaksi setelah mandi.— T., jld. 3, hlm. 70.HM 210.3

    744. Anda memiliki suatu kehendak yang sudah ditetapkan, yang menyebabkan pikiran bereaksi terhadap tubuh, tidak menye- imbangkan sirkulasi, dan menghasilkan sumbatan dalam organ- organ; dan Anda mengorbankan kesehatan Anda demi perasaan Anda.— T., jld. 3, hlm. 66.HM 211.1

    745. Penggunaan otak dalam belajar tanpa mengimbangi dengan latihan fisik memiliki suatu kecenderungan menarik darah ke otak, dan sirkulasi darah melalui sistem jadi tidak seimbang. Otak memiliki terlalu banyak darah dan kaki tangannya terlalu sedikit darah.— T., jld. 3, hlm. 138.HM 211.2

    Penyebab Penyakit Darah dan Sirkulasi

    746. Mereka yang tidak berada dalam keadaan sehat memiliki darah yang kotor.— T., jld. 3, hlm. 70.HM 211.3

    747. Sirkulasi yang buruk mengakibatkan darah jadi kotor, menyebabkan sumbatan otak dan paru-paru, dan menyebabkan penyakit-penyakit jantung, hati, dan paru-paru.— H. R.HM 211.4

    748. Dengan mengganggu sirkulasi darah, maka seluruh sistem jadi kacau.— H. R.HM 211.5

    749. Jikalau bukan satusatunya, maka alasan utama mengapa banyak orang sakit adalah karena darah tidak bersirkulasi dengan bebas, dan perubahan-perubahan dalam cairan penting yang perlu untuk kehidupan dan kesehatan tidak terjadi. Mereka tidak melatih tubuh mereka dan juga tidak memberi makanan kepada paru-paru mereka, yakni udara bersih dan segar; oleh sebab itu tidak mungkin bagi darah untuk dihidupkan, dan aliran darah itu melalui sistem jadi melempem.— T., jld. 2, hlm. 525.HM 211.6

    750. Darah kotor sudah tentu akan memperkeruh moral dan kuasa intelektual, dan membangkitkan dan memperkuat hawa nafsu rendah dari sifat dasar Anda.— T., jld. 2, hlm. 404.HM 212.1

    Kurang Gizi

    751. Daging hewan, mentega, keju, kue-kue menggemukkan, makanan berbumbu, dan rempah-rempah banyak dikonsumsi baik oleh orang tua maupun muda.... Organ-organ pembuat darah tidak dapat mengubah bahan-bahan seperti itu menjadi darah yang baik.— C. T., hlm. 47.HM 212.2

    752. Untuk membuat kualitas darah yang baik, kita harus memiliki jenis makanan yang benar, diolah dengan cara yang benar. — T., jld. 1, hlm. 682.HM 212.3

    753. Kualitas makanan yang buruk, yang dimasak dengan cara yang tidak benar, dan kurang jumlahnya, tidak bisa membuat darah yang baik. Daging hewan dan makanan menggemukkan dan diet buruk akan memberikan hasil yang sama.— T., jld. 2, hlm. 368.HM 212.4

    Kesalahan-kesalahan dalam Diet

    754. Segala sesuatu yang dimasukkan ke dalam lambung dan diubahkan menjadi darah, menjadi bagian diri. Anak-anak seharusnya jangan diperbolehkan makan banyak bahan makanan, seperti daging babi, sosis, bumbu-bumbu, kue-kue basah dan kering yang berlemak; karena dengan melakukan demikian darah mereka jadi panas, dan sistem saraf terlalu bergairah, dan moral berada dalam risiko terpengaruh.— T., jld. 4, hlm. 141.HM 212.5

    755. Menurutkan kehendak hati dengan makan terlalu sering, dan jumlah yang terlalu banyak, melelahkan organ-organ pencernaan, dan menghasilkan keadaan sistem yang panas. Darah jadi kotor, dan kemudian penyakit berbagai jenis menyusul.— F. of F., hlm. 133.HM 212.6

    756. Masalah peradangan selaput lendir, penyakit ginjal, sakit kepala, dan masalah jantung adalah akibat dari makan berlebihan. — U. T., 30 Agustus 1896.HM 213.1

    757. Kesehatan Anda sangat terganggu dengan makan berlebihan dan makan bukan pada waktunya. Ini menyebabkan darah naik ke otak.... Anda berisiko terkena penyakit ayan; dan bila Anda terus melanggar hukum kesehatan, kehidupan Anda akan diperpendek dengan tiba-tiba.— T., jld. 4, hlm. 501, 502.HM 213.2

    758. Hati jadi terbebani, dan tidak mampu membuang kotoran darah, dan penyakit akibatnya.— T., jld. 3, hlm. 490.HM 213.3

    759. Sementara demam meninggi, makanan bisa mengiritasi dan menggiatkan darah; namun segera setelah demam berhenti, makanan harus diberikan dengan cara yang berhati-hati dan bijak. —T., jld . 2, hlm. 384.HM 213.4

    Daging Hewan

    760. Daging hewan akan menurunkan kualitas darah. Masaklah daging dengan bumbu-bumbu, dan makan bersama kue-kue dan pastei yang menggemukkan, dan Anda akan memiliki kualitas darah yang buruk. Sistem tubuh terlalu dibebankan dalam membuang jenis makanan ini.— T., jld. 2, hlm. 368.HM 213.5

    761. Makan daging hewan telah membuat kualitas darah dan daging yang buruk. Sistem tubuh Anda berada dalam keadaan meradang, bersiap untuk memunculkan penyakit. Anda rentan pada serangan penyakit yang akut, dan pada kematian mendadak, karena Anda tidak memiliki kekuatan jasmani untuk menyerang dan menahan penyakit.— T., jld. 2, hlm. 61.HM 213.6

    762. Ketika kita makan daging, sari-sari dari apa yang kita makan masuk ke dalam sirkulasi.... Dengan demikian kondisi demam terjadi, karena binatang-binatang itu berpenyakit, dan... kita menanamkan benih penyakit dalam jaringan dan darah kita sendiri.— U. T., 5 November 1896.HM 213.7

    Daging Babi

    763. Hidup sebagian besar dari makanan hewani yang kaya bumbu menghasilkan keadaan sistem yang panas, terutama bila daging babi digunakan secara bebas. Darah jadi kotor, sirkulasi tidak merata.— F. of F, hlm. 126.HM 214.1

    764. Daging babi, meskipun merupakan salah satu bahan makanan paling umum, adalah yang paling berbahaya. Allah tidak melarang orang Ibrani makan daging babi hanya sekadar untuk menunjukkan wewenangnya, tetapi karena itu bukan bahan makanan yang baik bagi manusia. Daging itu akan memenuhi sistem tubuh dengan penyakit kelenjar, dan terutama di iklim panas mengakibatkan lepra dan berbagai jenis penyakit.... Daging babi, di atas semua daging hewan, menghasilkan keadaan darah yang buruk.... Tidak mungkin daging dari mahkluk hidup mana pun menyehatkan jika kotoran adalah elemen alamiahnya, dan apabila ia makan segala sesuatu yang menjijikkan. Daging babi terdiri dari apa yang ia makan. Jika manusia makan dagingnya, darah dan daging mereka akan dirusak oleh kenajisannya yang disampaikan kepadanya melalui daging babi.— H. to L., Bab. 1, hlm. 58.HM 214.2

    765. Kanker, tumor, dan penyakit-penyakit peradangan sebagian besar disebabkan dari makan daging.... Diet daging tidak bisa membuat darah yang baik.— U. T., 5 November 1896.HM 214.3

    Udara Kotor

    766. Jika paru-paru dibatasi, kuantitas oksigen yang diterimanya juga terbatas, darah dilemahkan, dan penyakit menyusul kemudian.— H. R.HM 214.4

    767. Karena takut kedinginan mereka bertahan dari tahun ke tahun.... Tinggal di suatu lingkungan yang kurang daya hidupnya. Tidak mungkin bagi kelompok ini untuk memiliki sirkulasi yang menyehatkan.— T., jld. 2, hlm. 526.HM 215.1

    768. Begini cara menguji masalahnya, dan diyakinkan tentang udara tak menyehatkan dalam ruangan-ruangan mereka yang tertutup, dengan memasukinya setelah mereka tinggal sementara waktu di udara terbuka. Kemudian mereka dapat memiliki beberapa pemikiran tentang kotoran yang mereka berikan ke dalam darah melalui pernafasan paru-paru.— H. to L., Bab. 4, hlm. 63.HM 215.2

    769. Dengan menghirup udara kotor, darah teracuni, paru- paru jadi terpengaruh, dan seluruh sistem berpenyakit.— H. to L., Bab. 4, hlm. 61.HM 215.3

    Kurang Berolahraga

    770. Tidak bergeraknya bagian organ manapun dari tubuh akan disusul dengan berkurangnya ukuran dan kekuatan otot- ototnya, dan akan menyebabkan darah mengalir seret melalui pembuluh-pembuluh darah.— T., jld. 3, hlm. 76.HM 215.4

    771. Darah tidak disanggupkan untuk mengeluarkan kotoran sebagaimana mestinya sekiranya sirkulasi aktif digiatkan dengan berolahraga.— T., jld. 2, hlm. 529.HM 215.5

    772. Latihan otak dalam belajar, tanpa diimbangi dengan latihan fisik, memiliki suatu kecenderungan menarik darah ke otak, dan sirkulasi darah melalui sistem tubuh jadi tidak seimbang.— T., jld. 3, hlm. 138.HM 215.6

    Cara Berpakaian yang Tidak Benar

    773. Para orangtua yang mengenakan pakaian pada anak-anak mereka dengan tangan dan kaki telanjang, atau hampir demikian, sedang mengorbankan kehidupan dan kesehatan anak-anak mereka pada mode. Jika bagian-bagian ini tidak sehangat tubuh, maka sirkulasinya tidak rata.... Darah digerakkan ke kepala, menyebabkan sakit kepala atau mimisan; atau ada rasa kepenuhan di sekitar dada; mengakibatkan batuk atau debaran jantung, karena terlalu banyak darah di tempat itu; atau lambung mendapat terlalu banyak darah, sehingga menyebabkan gangguan pencernaan.... Darah tertahan dari arus alaminya, dan masuk ke organ-organ dalam, memutus sirkulasi dan mengakibatkan penyakit.— T., jld. 2, hlm. 531.HM 215.7

    774. Lihat pakaian anak-anak ini yang ketat di pinggangnya. Tidak mungkin paru-paru mereka bisa bekerja penuh. Jantung dan hati tidak dapat melakukan pekerjaan mereka, jadi tertekan.... Lihat kaki tangan mereka, tidak terbungkus kecuali dengan lapisan tipis kaus kaki katun.... Udara mendinginkan kaki tangannya, arus kehidupan ditahan dari aliran alamiahnya, dan kaki tangan tidak mendapat bagian darah yang memadai. Darah, yang seharusnya dipompakan ke kaki tangan dengan berpakaian yang benar, tertahan kembali di organ-organ internal. Ada terlalu banyak darah di kepala. Paru-paru tersumbat atau hati terbebani; dengan mengganggu sirkulasi darah, maka seluruh sistem dikacaukan.— H. R.HM 216.1

    775. Rambut palsu dan bantalan yang menutupi bagian dasar kepala memanaskan dan menggerahkan saraf-saraf tulang belakang yang berpusat di otak. Kepala harus senantiasa dijaga sejuk. Hawa panas yang disebabkan oleh penutup palsu ini menyebabkan darah naik ke otak. Kerja darah pada organ-organ bagian bawah dari otak, menyebabkan aktifitas yang tidak wajar, cenderung pada kecerobohan moral, dan pikiran dan hati berisiko memburuk.— H. R.HM 216.2

    Kurang Kebersihan

    776. Kotoran tubuh, jika tidak dibuang, masuk kembali ke darah, dan dijejali ke dalam organ-organ dalam.— H. to L., Bab. 4, hlm. 60.HM 216.3

    Keturunan

    777. Dari makanan yang terpaksa diterima sang ibu, ia tidak bisa melengkapi kualitas darah yang baik, dan oleh sebab itu melahirkan anak-anak yang dipenuhi cairan penyakit.— T., jld. 2, hlm. 379.HM 217.1

    Obat-obatan

    778. Penyakit yang disembuhkan oleh obat mungkin akan hilang, tetapi muncul kembali dalam bentuk baru, seperti penyakit kulit, bisul, sendi yang sakit dan berpenyakit, dan kadang-kadang bentuk yang lebih berbahaya dan mematikan. Hati, jantung, dan otak sering terpengaruh oleh obat-obatan, dan seringkali semua organ-organ ini dibebani dengan penyakit.... Organ-organ ini, yang seharusnya berada dalam kondisi sehat, dilemahkan, dan darah jadi kotor.— H. to L., Bab. 3, hlm. 61.HM 217.2

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents