Loading...
Larger font
Smaller font
Copy
Print
Contents

Para Nabi Dan Raja

 - Contents
  • Results
  • Related
  • Featured
No results found for: "".
  • Weighted Relevancy
  • Content Sequence
  • Relevancy
  • Earliest First
  • Latest First
    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents

    Kata Pengantar

    Para Nabi dan Raja merupakan buku kedua dari suatu seri yang terdiri atas lima buku penting yang menceritakan sejarah yang kudus. Namun, ini adalah buku yang terakhir dari seri yang ditulis, dan yang terakhir dari pekerjaan yang banyak sekali dari karunia pena Ellen G. White. Sepanjang tujuh puluh tahun ia berbicara dan menulis di Amerika dan di luar Amerika, Ny. White senantiasa memenuhi di hadapan umum makna yang lebih besar daripada peristiwa-peristiwa sejarah, mengungkapkan bahwa di dalam peristiwa-peristiwa manusia yang harus diperhatikan pengaruh-pengaruh kebenaran dan kejahatan yang tidak kelihatan -- yakni tangan Allah dan pekerjaan musuh yang besar itu.PR 2.1

    Penulis dengan pengertian yang dalam terhadap pekerjaan-pekerjaan yang diberikan oleh Tuhan menarik tirai penutup ke samping dan menyatakan filsafat sejarah yang olehnya peristiwa-peristiwa yang silam mendapat tempat pada makna yang kekal. Ia mengungkapkan filsafat ini dalam cara yang berikut:PR 2.2

    “Kekuatan bangsa-bangsa dan perorangan tidak terdapat pada kesempatan-kesempatan dan perlengkapan-perlengkapan (fasilitas) yang kelihatan untuk menjadikan mereka tidak terkalahkan; itu tidak terdapat pada kebesaran mereka yang disombong-sombongkan. Apa yang satu-satunya menjadikan mereka besar atau kuat ialah kuasa dan rencana Allah saja. Dengan perantaraan sikap mereka terhadap rencana-Nya, mereka sendiri menentukan nasib mereka.PR 2.3

    “Sejarah manusia mencakup pencapaiannya, kemenangan-kemenangannya dalam peperangan, keberhasilannya dalam mendaki kebesaran duniawi. Sejarah Allah melukiskan manusia sebagaimana surga memandangnya.” Buku PARA Nabi dan Raja ini, mulai dengan hikayat tentang kejayaan pemerintahan Salomo atas Israel, suatu kerajaan yang bersatu, dengan bait suci Yehova--pusat perbaktian yang benar. Di dalam buku ini ditelusuri hal ihwal suatu bangsa pilihan dan istimewa, yang berada di persimpangan di antara setia kepada Allah dan menyembah ilah-ilah bangsa-bangsa di sekeliling mereka. Dan di dalam buku ini kelihatan dengan jelas, melalui saat yang genting dalam sejarah dunia ini, peristiwa-peristiwa dramatis mengenai pertarungan sengit antara Kristus dan Setan untuk memenangkan hati dan kesetiaan manusia. Buku ini penuh dengan penyelidikan tentang tokoh-tokoh yang mempesona--Salomo yang bijaksana, yang kepintarannya tidak dapat menahannya dari pelanggaran; Yerobeam, manusia yang membuat kebijaksanaan sendiri, dan akibat-akibat kejahatan yang mengikuti pemerintahannya; Elia yang hebat dan gagah berani; Elisa, nabi damai dan kesembuhan; Ahaz, yang penakut dan jahat; Hizkia, yang setia dan baik hati; Daniel, yang kekasih dari Allah; Yeremia, nabi yang berduka; Hagai, Zakharia dan Maleakhi, nabi-nabi pemulihan. Setelah mereka semua muncullah dalam kemuliaan kedatangan Raja, Anak Domba Allah, Anak yang tunggal itu, pada siapa lambang-lambang segala korban dapat digenapi.PR 2.4

    Sejarah Para Nabi, buku pertama dalam seri ini, menceritakan sejarah dunia mulai dari penciptaan sampai kepada berakhirnya pemerintahan Daud; Kerinduan Segala Zaman, yakni buku yang tiga, menceritakan tentang kehidupan dan pekerjaan Kristus; buku Sejarah Para Nabi dan Raja ini, tepat di tengah-tengah kedua buku yang di atas tadi. Buku keempat, Kisah Para Rasul, menampilkan sejarah gereja Kristen yang mula-mula, dan Peperangan Besar (The Great Controversy), buku terakhir dalam seri ini, menyusuri cerita pertentangan pada zaman kita dan kemudian dengan urat nubuatan sampai kepada bumi yang dijadikan baru.PR 3.1

    Riwayat tentang Para Nabi dan Raja, telah mencapai suatu peredaran yang menyebabkan banyak kali pencetakan sejak pertama kali ditertibkan, kini dipersembahkan kepada masyarakat umum dalam bentuk yang menarik dengan penataan yang lebih baik, tetapi dengan tidak mengadakan perubahan dalam ayat atau lembaran-lembaran halamannya. Edisi baru ini dilengkapi dengan gambar-gambar ilustrasi yang menarik, banyak dari gambar-gambar tersebut adalah lukisan-lukisan asli yang khusus dirancang untuk pekerjaan buku ini.PR 3.2

    Bahwa buku ini dengan pelajaran-pelajarannya yang limpah tentang iman pada Allah dan anak-Nya, Juruselamat dunia, dan cerita-cerita tentang pemeliharaan-Nya dalam kehidupan orang-orang besar pria dan wanita pada zaman Perjanjian Lama kiranya dapat memperdalam pengalaman keagamaan dan menerangi pikiran semua orang yang membacanya adalah pengharapan penerbit danPR 3.3

    The Board of Trustees of The Ellen G. White Publications.PR 3.4

    Larger font
    Smaller font
    Copy
    Print
    Contents